Cirrhopetalum

Cirrhopetalum Lindley 1830


Subkeluarga: Anggrek Epipit
Suku: Podosil?
Marga: Cirrhopetalum Lindley 1830



Menyebar mulai dari India hingga pulau-pulau di Pasifik.
Awalnya merupakan bagian dari genus Bulbophyllum, tetapi kemudian menjadi bagian yang berdiri sendiri dibawah genus Cirrhopetalum.
Kadang-kadang, bahkan hingga sekarang masih banyak orang yang menyebut spesies ini sebagai spesies Bulbophyllum. Dan memang benar, karena secara umum memiliki kesamaan dengan Bulbophyllum, kecuali :
1. Memiliki bunga-bunga yang kecil, tersusun secar melingkar dan memiliki semacam bandul yang bisa bergoyang, yang menempel pada labelum. Inilah alasan masyarakat setempat menyebutnya sebagai "Anggrek Kedip"
2. Ukuran sepal dorselis (mahkota belakang) jauh lebih kecil dari sepal lateris (mahkota depan).
3. Umbi semu berbentuk mengerucut dan agak bersegi dengan daun tungal berbentuk lanset atau seperti sendok diatas masing-masing umbi semu.

Daftar spesies yang ditemukan di Borneo:
Cirrhopetalum acuminatum
Cirrhopetalum asperulum
Cirrhopetalum auratum
Cirrhopetalum brienianum
Cirrhopetalum curtisii var purpureum
Cirrhopetalum lepidum
Cirrhopetalum mastersianum
Cirrhopetalum puguahaanense
Cirrhopetalum pulchellum
Cirrhopetalum robustum
Cirrhopetalum sp Buntok I
Cirrhopetalum sp Buntok II

By Sony Wibisono Blog with